Video

ads header

Breaking News

Koramil 01/Cilacap Terus Pantau Pendistribusian Logistik Pemilu


PELITA24.COM | Cilacap -  Jelang pelaksanaan Pemilu tahun 2019, Babinsa Koramil 01/Cilacap Pelda Kirimang terus memantau pelaksanakan pendistribusian logistik pemilu tahun 2019, salah satunya penyerahan logistik pemilu dari KPU Kabupaten Cilacap kepada KPPU Cilacap Tengah bertempat di Aula Kecamatan Cilacap Tengah, Jl. Kalimantan, Cilacap Tengah, Kamis (21/2).

Danramil 01/Cilacap melalui Babinsa Gunung Simping, Pelda Kirimang terlihat melakukan pemantauan dan pengawalan bersama semua komponen, baik Polsek Cilacap Tengah, Pemerintah Kecamatan, KPPU dan Panwaslu Kecamatan Cilacap Tengah.

Berdasarkan pantauanya logistik pemilu yang diserahkan dari KPU Kabupaten Cilacap kepada KPPU Kecamatan Cilacap Tengah berupa 1.164  buah bilik suara, 1466 buah kotak suara  dan 291 buah stiker pemilu yang diangkut menggunakan 1 buah mobil Box CCD long milik Pos Indonesia.

Ia mengatakan untuk mendukung suksesnya penyelenggaraan pesta demokrasi rakyat Indonesia itu perlu adanya pengamanan dalam setiap proses tahapan pemilu sebagai langkah antisipasi untuk meminimalisir indikasi kecurangan pemilu. "Kita sudah berkoordinasi dengan anggota jajaran Polres Cilacap, KPU, dan Bawaslu untuk dalam proses pendistribusian logistik pemilu ini",  ucapnya.

"Kami selaku TNI berkomitmen untuk terus mengawal proses pentahapan pemilu, demi terwujudnya Pemilu yang aman, damai dan kondusif", tegas Pelda Kirimang.

Hadir dalam kegiatan penyerahan logistik pemilu, Camat Cilacap Tengah yang diwakili Sekcam Budi, Kapolsek Cilacap Tengah AKP Aceng, Danramil Cilacap diwakili Pelda Kirimang, Ketua KPPU Cilacap Tengah, Ketua Panwaslu Kecamatan Cilteng. P.24-003_Urip