Video

ads header

Breaking News

Kasdim Bersama Anggota Kodim Menghadiri Peringatan Isra’ Mi’raj Di Polres Pati

Kasdim Bersama Anggota Kodim Menghadiri Peringatan Isra’ Mi’raj Di Polres Pati

PELITA24.COM | Pati -  Kasdim 0718/Pati Masyor Inf Much. Sholikin. S,Ag, M.Si, menghadiri Tabligh Akbar dan Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW di halaman Polres Pati dalam rangka mewujudkan Pemilu Tahun 2019 yang aman, damai dan sejuk di Wilayah Kabupaten Pati yang di ikuti + 350 orang. Selasa (09/04/2019)

Kapolres Pati AKBP Jon Wesly Arianto, S.I.K. dalam sambutannya menyampaikan dalam rangka Tabligh Akbar dan kegiatan peringatan Isra’ Mi’raj yang kami selenggarakan sebagai upaya untuk meningkatkan Iman dan Taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dengan melakukan ibadah secara bersama-sama, disamping itu melalui kegiatan ini juga kami harapkan menjadi sarana untuk mempererat tali silaturahmi sekeluarga besar Polres Pati dengan segenap komponen baik itu instansi pemerintah, lembaga masyarakat dan masyarakat di Kabupaten Pati.

Lebih lanjut, di harapkan giat Tabligh Akbar dan peringatan Isra Mi’raj ini menjadi suatu kegiatan yang dapat kita laksanakan secara rutin dan sebagai siraman rohani bagi kita, khususnya untuk menghadapi berbagai dinamika kehidupan, perbedaan yang terkadang menimbulkan dampak yang kurang baik terhadap hubungan antar sesama manusia untuk itu diharapkan dengan adanya tabligh akbar ini mampu menyatukan kita untuk hidup bersama dalam suasana adem ayem.

Menambahkan, Kapolres mengatakan “ Dalam waktu dekat ini tepatnya besok hari Rabu tanggal 17 April 2019 kita akan melaksanakan pemilihan Presiden dan Legislatif secara serentak baik di tingkat Kabupaten/Kota dan Provinsi. Kami selaku Aparat Keamanan mengajak semua hadirin sekalian untuk ikut berpartisipasi mensukseskan jalannya Pilpres dan Pileg nanti,” jelas Kapolres.

Pembicara Drs. H. Fachrur Rozi, M. Ag. Dalam tauziahnya menyampaikan dalam Agama Islam sebagai cermin dan contoh bagi ibu-ibu adalah Siti Khotijah merupakan istri Nabi Besar Muhammad SAW , dengan terkait terjadinya peristiwa Israj Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW bahwa Umat Islam diwajibkan untuk melaksanakan ibadah sholat 5 Waktu.

Dalam waktu dekat mungkin masyarakat akan beda pendapat dan beda pilihan namun kita tetap saling berjabat tangan, menghargai dan menghormati untuk menjaga situasi yang aman dan kondusif menjelang Pilpres dan Pileg, kita mengajak mari hindari mencaci maki dan fitnah di Medsos terhadap sesama dan mari kita saling menjaga silaturahmi yang baik dengan sesama umat beragama.

Kasdim 0718/Pati Mayor Inf Much Sholihin, S.Ag, M.Si, lebih lanjut mengatakan bahwa anggota Kodim 0718/Pati hadir dalam kegiatan ini menunjukkan bahwa TNI – Polri tetap solid dan bersinergi. 

“ Semoga dengan peringatan ini dapat lebih meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT.” Harapnya.   P24.011_Soleh