Video

ads header

Breaking News

Tim Wasrik ITPusterad Bidang Teknis Teritorial Periksa Produk Staf Teritorial Kodim 0703/Cilacap

Tim Wasrik ITPusterad Bidang Teknis Teritorial Periksa Produk Staf Teritorial Kodim 0703/Cilacap

PELITA24.COM | Cilacap - Tim Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) Bidang Teknis Teritorial ITPusterad pimpinan Kolonel Czi Lalu Rudi Irham Srigede, S.T, M.Si kunjungi Markas Kodim 0703/Cilacap. Kedatangan Tim Wasrik ini disambut Pasiter Kodim Cilacap Kapten Inf. Marjono beserta seluruh anggota Stafnya di Aula Satya Kartika Makodim 0703/Cilacap, Selasa (23/04).

Kedatangannya dalam rangka pengawasan dan pemeriksaan (Wasrik) bidang Teknis Teritorial di Satkowil Jajaran Korem 071/Wijayakusuma. Kodim 0703/Cilacap merupakan salah satu Satkowil Jajaran Korem 071/WK yang pada tahun ini menjadi salah satu sasaran kegiatan Wasrik bidang Teknis Teritorial yang dilakukan oleh Pusterad. 

Staf Terotorial Kodim 0703/Cilacap pada kesempatan itu langsung menggelar produk bidang Teknis Teritorial dihadapan Tim Wasrik Pusterad. Satu persatu produk diperiksa baik mengenai data teritorial, tabulasi data, rencana kegiatan teritorial (analisa potensi) serta laporan teritorial. 

Pasiter Kapten Inf. Marjono selaku yang membidangi staf teritorial tentunya berharap kepada anggotanya untuk dengan cepat memahami dan memperhatikan dengan apa yang dikoreksi oleh Tim Wasrik dari Pusterad sehingga kedepannya tidak ada lagi temuan yang sama.

" Perhatikan dengan benar apa yang menjadi koreksi materi Tim Pusterad dan tanyakan hal-hal yang belum di mengerti, sehingga secara teknis, bisa memperbaiki tata cara pembuatan produk teritorial yang benar dan selanjutnya dapat dioperasionalkan sehingga produk yang dihasilkan dapat digunakan sebagai pedoman untuk menentukan kegiatan Binter Satkowil kedepan," kata Pasiter kepada anggotanya.  P24.003_Urip