Video

ads header

Breaking News

Danramil Cilacap Bekali Pandu Hisbul Wathan Dengan Wasbang


PELITA24.COM | Cilacap -  Guna menanamkan nasionalisme, Komandan Koramil 01/Cilacap Kapten Kav Nursohib Ansori memberikan materi tentang wawasan kebangsaan kepada peserta gerakan kepanduan Hisbul Wathan bertempat di SMU Muhammadiyah Cilacap, Sabtu (2/3).

Dalam kesempatan itu Kapten Kav. Nursohib Ansori menjelaskan tentang empat pilar Negara Kesatuan Rebuplik Indonesia(NKRI) yaitu pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI serta tiga unsur pokok wawasan kebangsaan yaitu rasa kebangsaan, faham kebangasaan, dan semangat kebangsaan.

Selain itu ia juga menyampaikan beberapa pengetahuan tentang tren perang saat ini satu diantaranya adalah proxy war di indonesia. Tanpa disadari bahwa kita sudah memasuki era proxy war, yang sasaranya adalah generasi muda yang rentan terkena dampak negatif.

Keberadaan dari perang modern ini tidak terlihat secara langsung, karena ada pihak yang mengendalikan dari luar, namun dampaknya dapat mengikis rasa nasionalisme dan menghilangkan patriotisme. "Hal ini tampak pada perubahan sikap kaum muda dengan tidak lagi menghargai orangtua, apatis dan tidak peka terhadap lingkungan serta sikap dan perilaku yg tidak mencerminkan budaya bangsa", paparnya.

Egoisme serta kebebasan tanpa batas sangat berbahaya bagi keberlangsungan kehidupan berbangsa dan bernegara, salah satu alasanya adalah akan mudahnya kita dipecah belah dan dikendalikan pihak asing. "Untuk itu pada momen yang baik ini mari kita tumbuhkan kembali kecintaan terhadap tanah air serta mempererat persatuan dan kesatuan demi tetap tegaknya NKRI ", tegas Danramil.  P.003_Eko